Live Streaming Pembukaan Fit and Proper Test Virtual
Calon Wakil Ketua Pengadilan Agama Kelas I B dan Kelas II
Live streaming pembukaan Fit and proper test virtual oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan MA RI (Senin, 15Juni 2020) pukul 08.00 WIB dihadiri oleh Ketua Pengadilan Agama Muara Labuh Nurmaisal, S.Ag.,MH didampingi oleh aparatur Pengadilan Agama Muara Labuh melalui virtual meeting live streaming di Channel Youtube Dok Info Badilag. Fit and proper test virtual merupakan terobosan Bapak Dirjen Badilag untuk menyeleksi calon Wakil Ketua Pengadilan Agama kelas I B dan kelas II yang dilaksanakan secara online. Adapun tahapan dalam fit and propert test virtual:
a. Memenuhi syarat kualitas dan memiliki kemampuan kinerja yang baik;
b. Lulus seleksi Administrasi;
c. Melakukan kerjasama dengan PPSDM dalam seleksi calon wakil ketua dimaksud.
Fit and proper test virtual dilakukan secara terbuka dengan tujuan mendapatkan kandidat yang berkualitas , berintegritas dalam menjalankan tugas-tugasnya.
Pelaksanaan Fit and propert test ini terdiri dari 2 aspek implementasi yaitu :
a. Program ini dijalankan sesuai dengan visi dan misi Mahkamah Agung yaitu semua pengadilan harus memiliki kelengkapan pimpinannya;
b. Meningkatkan semangat bekerja walaupun dalam keadaan Covid-19 pengadilan harus tetap dapat melayani masyarakat.
Dengan membaca Basmallah acara pembukaan dibuka secara resmi oleh Dirjen Badilag MA dan berharap acara berjalan lancar dan sehat semua.